Rotator Kendaraan Dinas Satlantas Polres Trenggalek Ditutup Kaca Film, Ada Apa?

Rotator Kendaraan Dinas Satlantas Polres Trenggalek Ditutup Kaca Film, Ada Apa?

TerasJatim.com, Trenggalek – Lampu rotator bagian belakang seluruh kendaraan patroli milik Satlantas Polres Trenggalek, ditutup dengan kaca film ketebalan 20%.

Hal ini merupakan tindak lanjut dari perintah Dirlantas Polda Jatim sebagai respon cepat agar tidak mengganggu penglihatan dan konsentrasi pengguna jalan.

Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Mulyani mengatakan, pemasangan kaca film tersebut dapat mengurangi paparan cahaya yang dikeluarkan oleh lampu rotator yang berwana biru, sehingga tidak menggangu pandangan pengendara khususnya yang berada di belakang kendaraan patroli.

“Agar tidak terlalu menyilaukan pengendara yang di belakang. Lampu rotator itu sendiri dinyalakan saat sedang melaksanakan patroli maupun pengawalan,” ujar Mulyani, Sabtu (06/01/2024).

Menurut dia, pemasangan kaca film ini tidak hanya bagi kendaraan roda empat tetapi juga kendaraan roda dua yang memang dilengkapi dengan rotator di bagian belakang, termasuk sepeda motor patroli. Hal ini juga diberlakukan bagi seluruh kendaraan dinas Polres Trenggalek maupun Polsek jajaran.

Mulyani menambahkan, pemasangan kaca film sudah dilakukan dalam satu minggu terakhir ini secara bertahap agar tidak mengganggu tugas sehari-hari maupun pelayanan kepada masyarakat.

“Total kendaraan dinas Satlantas ada 35 unit. Roda empat sejumlah 13 dan roda dua 22. Karena cukup banyak pemasangan kaca film kita lakukan secara bergantian. Namun kita pastikan semua kendaraan yang menggunakan rotator akan di tutup kaca film sebagaimana petunjuk satuan atas,” pungkas dia. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim