Istri Kades Sidojangkung Gresik, Ditemukan Menjadi Mayat di Hutan Watu Blorok Mojokerto

Istri Kades Sidojangkung Gresik, Ditemukan Menjadi Mayat di Hutan Watu Blorok Mojokerto

TerasJatim.com, Mojokerto – Warga di sekitar hutan Watu Blorok di Desa Kupang Kecamatan Jetis Kabupaten Mojokerto Jatim, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan tanpa identitas, yang tergeletak di kawasan Hutan Jati Petak 75E RPH Kupang BKPH Kemlagi KPH Mojokerto,  Selasa (08/08) sore, sekira pukul 14.30 WIB.

Saat ditemukan oleh seorang pencari rumput, kondisi jasad korban terlentang dengan ciri-ciri kulit putih bersih dan berambut panjang bergelombang, dengan memakai kaos lengan pendek warna merah, serta menggunkan celana jeans warna biru muda.

Saat tim identifikasi Polres Mojokerto datang ke lokasi penemuan, petugas menemukan luka di bagian kepala bagian belakang korban. Petugas kemudian mengevakuasi jasad korban ke RS Wahidin Sudiro Husodo Mojokerto untuk dilakukan pemeriksaan.

Setelah dilakukan pemeriksaan dan penyelidikan, tak berselang lama, identitas mayat wanita tersebut akhirnya terkuak. Korban diketahui bernama Luluk Diana, wanita berusia 38, yang tercatat sebagai istri Kepala Desa Sidojangkung Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik.

Kasat Reskrim Polres Kota Mojokerto AKP Suhariyono mengatakan, identitas mayat wanita berparas cantik itu terkuak setelah adanya laporan orang hilang di wilayah Kecamatan Menganti.

Istri Kades Sidojangkung itu dilaporkan pergi dari rumah sejak Selasa (08/08) pagi, dan hingga sore hari tak kunjung pulang.

Selanjutnya, jasad korban dikirim ke RSUD Dr Soetomo Surabaya, untuk dilakukan otopsi.

Informasi yang dihimpun, korban awalnya pamit kepada suaminya untuk pergi mengambil sejumlah uang di sebuah bank di kawasan Surabaya Barat, dengan mengendarai mobil Toyota Yaris warna putih nopol L 1193 AQ. Mobil tersebut sudah ditemukan polisi di kawasan Pasar Krian.

Dugaan sementara, korban tewas akibat pembunuhan. Kini kasus tersebut masih dalam penyelidikan aparat kepolisian. (Ah/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim