Usai Gelar Kenduri, Seorang Warga Sudimoro Pacitan Dinyatakan Positif Covid-19

Usai Gelar Kenduri, Seorang Warga Sudimoro Pacitan Dinyatakan Positif Covid-19

TerasJatim.com, Pacitan – Satuan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pacitan Jatim, kembali mengumumkan 1 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Sehingga, total akumulatif pasien positif hingga saat ini (Selasa, 23/06/20) malam, berjumlah 21 orang.

“Atas nama gugus tugas, saya memberitahukan kembali kepada masyarakat Pacitan, bahwa hari ini yang positif tambah satu dari klaster baru,” kata Indartato, Bupati Pacitan, saat jumpa pers di Pendapa Kabupaten, Selasa (22/06/20) malam

Berkaitan dengan hal tersebut, Indartato tak henti-hentinya meminta kepada masyarakat di Pacitan untuk patuh terutama dalam melaksanakan protokol kesehatan. “Pemkab juga berupaya semaksimal mungkin menyadarkan masyarakat sekaligus kita punya progam semakin banyak yang di-Swab menurut saya akan semakin bagus,” imbuhnya.

Terpisah, juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkab Pacitan, Rachmad Dwiyanto menerangkan, penambahan kasus positif konfirm tersebut berasal dari Kecamatan Sudimoro.

“Yang bersangkutan masih ada hubungan erat dengan pasien Covid-19 konfirm yang meninggal 3 hari lalu. Klasternya ini masih di tracing (telusuri) pastinya dari mana belum jelas, Ngadirojo-Sudimoro. Apakah penularannya dari luar atau profesinya (penjaga keamanan),” terang Rachmad.

Pasien positif konfirm tersebut, lanjutnya, saat ini berada di Wisma Atlet, untuk menjalani perawatan lebih lanjut. “Hanya saja putranya sedang mengalami kejang demam, mungkin besok baru di-Swab. Masih balita, hasil Rapidnya non reaktif dan sudah masuk di rumah sakit,” katanya.

Namun demikian, gugus tugas meminta kepada semua yang merasa kontak (dengan pasien positif) diharapkan untuk jujur, baik kepada gugus tugas maupun surveilans dari puskesmas. Hal ini agar tim tracing lebih terarah, fokus dan hasilnya mendekati ideal.

“Info yang kita dapat tadi siang, kemarin si Covid ini (pasien baru) mengadakan kenduri (syukuran) tadi malam di rumahnya. Ini temen-temen juga was-was jika terjadi klaster baru, makanya saya bilang nunggu tracing dulu baru menentukan klasternya,” tukasnya. (Git/Kta/Red/TJ)

Baca juga: https://www.terasjatim.com/pasien-positif-covid-19-di-pacitan-bertambah-2-1-orang-meninggal-dunia/

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim