Petani Tuban Menunggu Alsintan

Petani Tuban Menunggu Alsintan

TerasJatim.com, Tuban – Sebanyak 72 hand traktor  berjejer di halaman kantor dinas pertanian tuban. Rencananya sarana alat pertanian tersebut akan di bagikan kepada para petani yang tergabung dalam poktan dan gapoktan, pada tanggal 5 oktober mendatang di alun-alun kota tuban.

Menurut Kasi Sarpras Dinas Pertanian, Lamidi, dinas pertanian kabupaten tuban sudah menyiapkan ratusan alsintan (alat mesin pertanian) untuk para petani di wilayah kabupaten tuban. Sumber dana pengadaan alsintan ini, bersumber dari APBD Kabupaten dan Propinsi Jawa Timur, juga dari APBN pusat.

Namun rencana bantuan ini ditanggapi dingin oleh beberapa kepala desa di wilayah kecamatan bancar. Sebab selama ini, pembagian dan cara distribusi bantuan dianggap kurang mengedepankan azas kepatutan dan kebutuhan. Dikatakan oleh salah seorang kepala desa yang tidak mau disebut namanya, beberapa poktan dan gapoktan di desanya, sudah ada yang mengajukan permintaan bantuan lebih dari dua tahun. Tapi nyatanya,  mereka hingga kini belum mendapatkannya. “Sing rong tahun nunggu. Sing ngajukan setahun malah didisikne“, ungkapnya.

Mesin alsintan memang sangat dibutuhkan oleh para petani di kabupaten tuban, seiring berkurangnya tenaga kerja karena dampak industrialisasi di tuban. Sebagian besar masyarakat tuban memilih bekerja di pabrik-pabrik ketimbang menjadi tenaga buruh tani. (Jay/TJ)

 

 

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim