Korban Pengeroyokan Kakak Kelas, Harus Dioperasi di RSUD Lamongan

Korban Pengeroyokan Kakak Kelas, Harus Dioperasi di RSUD Lamongan

TerasJatim.com, Lamongan – Muhammad Ananda Prasetyo (15), siswa kelas 2 Madrasah Tsanawiyah (MTs) Sunan Drajad Sugio Lamongan Jawa Timur, harus menjalani operasi di RSUD dr. Soegiri Lamongan, akibat dianiaya oleh empat  kakak kelasnya.

Perut korban harus dioperasi di tiga titik akibat luka dalam setelah dianiaya oleh kakak kelasnya. “Dia dioperasi Jumat (22/04) sore,” kata Suminah, ibu korban di ruang Teratai RSUD dr Soegiri, tempat korban dirawat inap.

Korban mengaku selama ini sering menjadi korban pemerasan uang oleh para pelaku. Pada kejadian terakhir, keempat kakak kelasnya itu kembali meminta uang, namun korban menolaknya. Saat jam istirahat, korban langsung digelandang ke kelas yang sedang kosong dan mengeroyoknya.

“Perut saya dipukuli terus,”kata Ananda.

Sementara itu, orang tua korban, Sugiarto, pada Sabtu (23/04) siang kemarin, melaporkan kejadian yang menimpa anaknya ke polisi. Selain itu, Sugiarto juga sudah melaporkan kejadian tersebut ke pihak sekolah.

Kini, pihak Kepolisian Polres Lamongan masih melakukan penyelidikan dan memintai keterangan sejumlah pihak. (Kta/Red/TJ/Surya)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim