ASN yang Positif Covid-19 di Sidoarjo, Sebelumnya Sempat Minta Tanda Tangan Plt Bupati

ASN yang Positif Covid-19 di Sidoarjo, Sebelumnya Sempat Minta Tanda Tangan Plt Bupati

TerasJatim.com, Sidoarjo – Salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sidoarjo yang dikabarkan positif Covid-19, sebelumnya sempat bertemu dengan Plt Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin.

Hal tersebut, dikonfirmasi langsung oleh Cak Nur, sapaan akrab Nur Ahmad Syaifuddin, Selasa (28/04/20).

“Hasil rapid test memang positif. Namun, masih menunggu hasil lab. Sekarang, dalam perawatan,” ucap Cak Nur, saat ditemui TerasJatim.com, di Pendopo Delta Wibawa, Selasa (28/04/20) siang.

Cak Nur menuturkan, selain sempat bertemu beberapa waktu lalu, pegawai BKD ini juga meminta tandatangannya.

Ia menambahkan, dirinya juga mengikuti rapid test dan hasilnya negatif.  “Kemarin, saya di-rapid test 2 kali. Alhamdulillah, hasilnya negatif,” ungkapnya.

Lebih jauh, Cak Nur mengatakan, untuk para OPD lainnya juga direncanakan mengikuti rapid test secara massal. Sehingga semuanya diketahui sejak dini, mana yang terpapar Covid-19 atau tidak.

“Terlebih dahulu dilakukan rapid test, terhadap orang yang pernah kontak langsung sama si pasien,” pungkasnya. (Den/Kta/Red/TJ)

Baca juga: https://www.terasjatim.com/hasil-rapid-test-seorang-asn-di-bkd-sidoarjo-positif-covid-19/

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim