Tembak Burung Meleset, Peluru Mengenai Kepala Bocah Yang Sedang Bermain

Tembak Burung Meleset, Peluru Mengenai Kepala Bocah Yang Sedang Bermain

TerasJatim.com, Kediri – Putut Sri Wicaksono (35) warga asal Kelurahan Tosaren Kecamatan Pesantren Kota Kediri Jawa Timur, diamankan di Mapolsek Pesantren Kota Kediri.

Putut ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan menembak tanpa sengaja pada korban Andi Setiyawan (16) pelajar SMP Negeri asal Kelurahan Tosaren dengan menggunakan senapan angin caliber 4.  Akibatnya, korban lharus mendapat perawatan intensif di  RS Bhayangkara Kediri.

Kepada polisi, Putut mengaku jika dirinya tak sengaja menembak bocah itu. Saat itu, dirinya sedang membidik burung kutilang di area pemakaman umum  Kelurahan Pakunden. Saat melepaskan tembakan, tanpa diketahui peluru mengenai kepala bagian belakang bocah yang sedang bermain.

Kapolsek Pesantren Kota Kediri Jawa Timur Kompol Sucipto mengatakan, tersangka ditangkap di Kediri setelah sempat pergi ke Surabaya.

Menurut Sucipto, peristiwa berawal pada hari Selasa (09/08) sore, pelaku sedang mencari burung dengan cara ditembak menggunakan senapan angin kaliber 4. Namun pada saat membidik burung ternyata meleset dan mengenai Andik Setyawan.

Akibat kelalaiannya, Putut  dijerat dengan pasal 360 KUHP tentang Kelalaian yang membuat orang lain cidera, dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim