Berpenampilan Ala Kartini, Polwan di Ngawi Bagikan Kaos dan Helm Bagi Pengendara Wanita

Berpenampilan Ala Kartini, Polwan di Ngawi Bagikan Kaos dan Helm Bagi Pengendara Wanita

TerasJatim.com, Ngawi – Memperingati Hari Kartini, yang jatu pada  21 April ini, sejumlah polisi wanita (Polwan) dari Satlantas Polres Ngawi mengubah penampilannya lebih anggun.

Dengan bergaya ala Kartini dan berbusana kebaya, sejumlah polwan ini tampak berbeda dari hari-hari biasa.

Uniknya, tak hanya Polwan saja yang turut memperingati hari yang identik dengan emansipasi wanita ini, namun sejumlah polisi laku-laki dari jajaran Satlantas Polres Ngawi juga ikut memeriahkannya dengan memakai busana khas Jawa Timuran dan udeng-udeng.

Mereka tampak aktif membagikan helm, masker dan kaos bertulisan ‘Tertib Berlalu Lintas’, kepada sejumlah pengendara perempuan yang melintas di Jalan Yos Sudarso Ngawi.

Menurut Kanit Dikyasa Satlantas Polres Ngaw,i IPDA Nur Hidayati, terdapat sekitar 100 masker, 50 kaos dan beberapa helm yang dibagikan kepada pengendara kendaraan roda dua, khusus perempuan.

“Kegiatan ini untuk memperingati Hari Kartini sebagai pahlawan wanita,” Diharapkan, semangat pejuang Kartini terus membara. Wanita yang cerdas dan tertib berlalu-lintas adalah salah satu contoh Kartini masa kini,” tandasnya. (Bud/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim