Upah Buruh Tani dan Bangunan, Alami Sedikit Kenaikan

Upah Buruh Tani dan Bangunan, Alami Sedikit Kenaikan

TerasJatim.com, Surabaya – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, adanya kenaikan upah nominal harian buruh tani nasional pada Januari 2016 mencapai 0,52 persen jika dibandingkan upah buruh tani Desember 2015.

Dilansir dari Okezone, Kepala BPS Suryamin mengungkapkan, kenaikan upah buruh tani ini naik dari Rp 46.995 menjadi Rp 47.241 per hari.

“Akibat inflasi kenaikan upah nominal ini tidak sebanding dengan upah riil yang mengalami penurunan. Upah riil tercatat turun sebesar 0,3 persen dari Rp37.486 menjadi Rp37.372,” ucap Suryamin, Senin (15/02).

Suryamin menambahkan, kenaikan upah nominal buruh tani juga diikuti oleh kenaikan upah buruh bangunan. Upah buruh bangunan sepanjang Januari mengalami kenaikan sebesar 0,27 persen dibandingkan upah Desember 2015 yaitu dari Rp 81.002 menjadi Rp 81.221 per hari.

“Namun, nilai riil upah buruh bangunan juga sama dengan nilai riil upah buruh tani yang mengalami penurunan. Ini juga karena inflasi di daerah. Sehingga ini menggambarkan bahwa inflasi sangat penting untuk dikendalikan,” jelas Suryamin.

Nilai riil upah buruh mengalami penurunan sebesar 0,24 persen dari Rp 65.861 pada Desember 2015 menjadi Rp 65.702 pada Januari 2016. (TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim