Mulai 4 Januari Jalur Pendakian Gunung Semeru di Tutup Sementara

Mulai 4 Januari Jalur Pendakian Gunung Semeru di Tutup Sementara

TerasJatim.com, Lumajang, Malang – Akibat banyaknya kerusakan pada jalur pendakian Gunung Semeru, mulai 4 Januari 2017 nanti, jalur pendakian ke Gunung Semeru akan ditutup untuk sementara waktu.

Hal ini diungkapkan PLT Kepala Badan Penangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang Agus Budianto, saat menyatakan hasil rapat dan surat edaran dari Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).

Menurutnya, jalur pendakian Gunung Semeru di tutup mulai tanggal 4 Januari 2017 sampai pada batas waktu yang belum bisa ditentukan.

“Benar mas, kami mendapatkan surat edaran penutupan jalur pendakian Gunung Semeru Lumajang mulai tanggal 4 Januari dari TNBTS,”ungkapnya, Jumat (30/12).

Terpisah, Humas BB TNBTS, Antong Hartadi, membenarkan jika jalur pendakian Gunung Semeru akan ditutup mulai 4 Januari nanti.

Menurutnya, penutupan ini rutin dilakukan setahun sekali, dan biasanya berlangsung selama dua hingga tiga bulan.

Dia menyebut pemulihan jalur pendakian perlu dilakukan, karena mengalami banyak kerusakan.

Selain karena banyaknya pendaki yang memasuki kawasan Gunung Semeru yang meninggalkan sampah, hal ini juga dipicu akibat faktor alam.

“Cuaca juga sedang buruk, hujan lebat dan banyak pohon tumbang. Maka jalur pendakian ditutup sementara,” tandasnya. (Bud/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim