Tolak Permintaan Tukar Tanah, Nenek di Blitar Dibacok Tetangganya

Tolak Permintaan Tukar Tanah, Nenek di Blitar Dibacok Tetangganya

TerasJatim.com, Blitar – Hanya lantaran berebut tanah, seorang kakek di Kabupaten Blitar Jawa Timur, nekat membacok seorang nenek yang masih tetangganya sendiri.

Pelaku yang diketahui bernama Tomani (65), bermaksud ingin menukarkan tanah miliknya denga tanah milik korban, Poini (70). Namun permintaan pelaku ditolak korban. Hal ini membuat pelaku gelap mata dan membacok korban dengan sabit beberapa kali, hingga korban tersungkur.

Islamat Sugito, cucu korban saa dikonfirmasi TerasJatim.com mengatakan, pembacokan tersebut dipicu karena pelaku yang ingin menukarkan tanahnya dengan milik korban. Permintaan pelaku di tolak korban, karena luas tanah milik pelaku dengan korban tidak sama.

Ternyata penolakan tersebut, harus dibayar mahal Poini, nenek 70 tahun warga Desa Jaten Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar ini,. harus dirawat di rumah sakit, lantaran mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuhnya.

“Karena nenek saya menolah permintaan pelaku, akibatnya dia dibacok pelaku dengan sabit hingga luka bacok di beberapa bagian tubuhnya,” kata Islamat Sugito.

Lebih lanjut dia menampaikan, saat ini korban masih terbaring di kamar Muzdalifah Rumah Sakit Syuhada Haji Kota Blitar, dengan kondisi kritis.

Korban mengalami luka parah pada bagian kepala, yaitu dagu dan pipi sebelah kiri. Bahkan, jari jempol dan telunjuk korban putus.

Sementara Kasubag Humas Polres Blitar Kota, AKP Mohamad Lessy mengatakan, motif penganiayaan pelaku terhadap korban memang dipicu masalah tanah.

“Pelaku yang mempunyai tanah di belakang, ingin menukarkan tanah dengan korban yang berada di pinggir jalan. Namun ditolak hingga cekcok dan terjadi penganiayan,” jelasnya.

Lessy menambahkan, saat ini pelaku sudah diamankan Satreskrim Polres Blitar Kota. Akibat perbuatannya, pelaku terancam pasal 351 tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman di atas 7 tahun penjara. (Aji/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim