Ingin Terlihat Keren, Ibu Muda di Bondowoso ini Sebar Video Hoaks Tentang Corona

Ingin Terlihat Keren, Ibu Muda di Bondowoso ini Sebar Video Hoaks Tentang Corona

TerasJatim.com, Bondowoso – Lantaran hanya ingin disebut keren, Siti Fitriyatul Hasanah, ibu muda berusia 27 tahun, warga Jambesari, Kabupaten Bondowoso ini, nekat menyebarkan video hoaks terkait Corona di media sosial. Akibatnya, ia harus berurusan dengan aparat kepolisian setempat.

Kapolres Bondowoso AKBP Erick Frendriz mengatakan, pelaku mengunggah narasi palsu dari sebuah video berdurasi 47 detik di akun facebook-nya.

Sejatinya, dalam video tersebut menggambarkan petugas gabungan dari Dinkes, TNI, dan Polri, saat melakukan pengukuran suhu tubuh dan edukasi cuci tangan kepada masyarakat di Terminal Bondowoso.

“Namun oleh pelaku, video tersebut diedit narasinya dengan evakuasi seolah-olah ada tenaga kerja wanita (TKW) dari luar negeri yang terjangkit virus corona,” ujar Erick, Kamis (19/03/20) siang.

Setelah sempat membuat gaduh warganet, pelaku menghapus unggahan narasi palsu tersebut. Setelah dilakukan penyelidikan, pelaku dijemput petugas di rumahnya, pada Rabu (18/03/20) malam.

Kepada petugas, pelaku nekat mengunggah kabar hoaks tersebut karena ingin dianggap keren. “Ingin terlihat keren saja di warga sekitar, itu saja. Tapi akhirnya saya menyesal malah membuat resah masyarakat. Langsung saya hapus, karena begitu saya takut,” tutur Siti.

Atas ulahnya, kini pelaku sudah diamankan di Mapolres Bondowoso. Ia terancam Pasal 46 UU Nomor 11 tahun 2008 tentang ITE, dengan hukuman maksimal 6 tahun penjara. (Luk/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim