Hadiri Haul Sunan Bonang, Wapres Kyai Ma’ruf Amin Kunjungi Tuban

Hadiri Haul Sunan Bonang, Wapres Kyai Ma’ruf Amin Kunjungi Tuban

TerasJatim.com, Tuban – Sejak Rabu (09/08/2023) kemarin, Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin melakukan kunjungan kerja di Jatim.

Setelah melakukan rangkaian kegiatan di Surabaya dan Sumenep Madura, Wapres beserta istrinya Hj. Wury Ma’ruf Amin, didampingi rombongan terbatas, melanjutkan kunjungan kerja ke Kabupaten Tuban, Kamis (10/08/2023).

Di Tuban, sejumlah agenda dilakukan Wapres. Salah satunya adalah menghadiri Haul Sunan Bonang yang digelar di Alun-alun Kota Tuban.

Kali ini, Wapres dan rombongan menuju Tuban dengan dengan menggunakan Kereta Api (Kais) 4 menuju Stasiun Babat Lamongan, yang selanjutnya dengan menggunakan mobil Kepresidenan menuju Tuban.

Selain menghadiri Haul Sunan Bonang di Alun-alun Tuban, agenda Wapres lainnya selama di Tuban adalah memberikan pembekalan wisuda ke III dan meresmikan gedung baru Kampus C Institut Ilmu Kesehatan Nahdlatul Ulama (NU) Tuban, serta meresmikan Masjid KH Hasyim Asy’ari Pondok Pesantren Bahrul Huda Tuban. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim