Untuk Kelancaran Haul Gus Dur, Polres Jombang Rekayasa Arus Lalu Lintas

Untuk Kelancaran Haul Gus Dur, Polres Jombang Rekayasa Arus Lalu Lintas

TerasJatim.com, Jombang – Untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas dalam rangka haul ke 6 wafatnya Presiden Republik Indonesia keempat KH Abdurahman Wahid atau Gus Dur di Jombang Jawa Timur malam ini, Sabtu (26/12, jajaran Satlantas Polres Jombang menyiapkan beberapa alternatif untuk merekayasa lalu lintas kendaraan.

Dikutip dari Tempo.Co, untuk mengantisipasi kemacetan, kepolisian Jombang akan mengalihkan arus kendaraan yang akan menuju lokasi haul di pondok pesantren Tebuireng, Kecamatan Diwek.

“Kami akan melakukan rekayasa lalu lintas agar arus lalu lintas tertata saat kedatangan tamu di Tebuireng,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Jombang Ajun Komisaris Mellysa Amalia.

Selain untuk mengantisipasi kemacetan, sterilisasi arus lalu lintas juga akan dilakukan saat rombongan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla melintas dari wilayah Jombang kota menuju lokasi haul di pondok pesantren Tebuireng. “Sterilisasi arus dilakukan menjelang rombongan RI-2 melintas,” katanya.

Pengalihan arus lalu lintas yang akan dilakukan diantaranya dari arah selatan Jombang mulai simpang tiga Blimbing Gudo, kendaraan masuk akan disterilkan. Lalu kendaraan yang melewati simpang tiga Pabrik Gula (PG) Tjoekir akan dialihkan ke arah Kecamatan Mojowarno.

Sedangkan arus lalu lintas dari arah kota atau utara di Jalan KH Wahid Hasyim akan dialihkan melalui simpang tiga Mojosongo. “Sejumlah petugas Satlantas juga akan ditempatkan di simpul-simpul kemacetan untuk mengurai kepadatan arus,” tuturnya.

Rekayasa lalu lintas sangat diperlukan sebab dipastikan puluhan ribu pengunjung atau peziarah dengan berbagai kendaraan baik kendaraan roda empat dan dua akan menuju ke makam Gus Dur di pondok pesantren Tebuireng.

Sementara itu, Kapolres Jombang AKBP Sudjarwoko. mengatakan, bahwa pihaknya menyiapkan 750 personil dalam kegiatan haul wafatnya Gus Dur kali ini, yang juga akan dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menter serta  pejabat teras di Jawa Timur.

Sebelum menghadiri kegiatan ritual yang diselenggarakan setiap tahun ini, Wapres Jusuf Kalla dan sejumlah Menteri, hari ini dijadwalkan mengunjungi proyek TPPI di kabuten Tuban dan meninjau lapangan migas Blok Cepu di Kabupaten Bojonegoro. (Kta/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim