Sudah Diperbaiki, Jalan Provinsi di Jatim Siap Dilalui Pemudik

Sudah Diperbaiki, Jalan Provinsi di Jatim Siap Dilalui Pemudik

TerasJatim.com,Surabaya – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Jatim memastikan, jalan provinsi yang memiliki panjang 1.421 kilometer (km) siap digunakan bagi pemudik saat Lebaran 1440 H. Bahkan sudah dilakukan perbaikan dan H – 10 tidak ada lagi pengerjaan kontruksi.

“Semua jalan sudah ditambal diaspal dengan baik oleh jajaran PU Bina Marga, dan sudah tidak ada lagi alat-alat berat untuk perbaikan jalan,” ujar Kepala Dinas PU Bina Marga Jatim, Gatot Sulistyo Hadi.

Meski kondisi sudah bagus dan siap dilalui pemudik, PU Bina Marga Jatim mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspadai jalur rawan longsor yaitu jalur menuju Pacet di Kabupaten Mojokerto. Meski jalan sudah mulus, tapi masyarakat harus ekstra hati-hati jika melewati jalan itu.

Kemudian jalur menuju Kabupaten Pacitan. “Di jalur tersebut memang ada ketidakstabilan tanah dan ini rawan kejadian seperti longsor, masyarakat juga harus waspada,” tandas Gatot.

Selanjutnya, sambung Gatot, yang ketiga adalah jalur di Kejayan – Tosari. Dimana di KM 99 terdapat longsor. Selebihnya di seluruh Jatim untuk jalur mudik sudah bagus. “Kami juga mengerahkan seluruh UPT (Unit Pelaksana Teknis) untuk berjaga-jaga dan siap selama 24 jam jika ada apa-apa dengan jalur mudik ini, dan alat berat juga disediakan di UPT tersebut” tegas Gatot.

Ia juga menambahkan, untuk menangani jalan berlubang tidak hanya saat lebaran saja namun dilakukan secara regular terus menerus. “Jika terdapat lubang akan segera kita tangani, maksimal 1 x 24 jam lubang tersebut harus sudah tertutup,” pungkasnya. (Jnr/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim