Cek Mamin Kadaluwarsa, Bupati dan Forkopimda Sidoarjo Blusukan ke Pusat Perbelanjaan

Cek Mamin Kadaluwarsa, Bupati dan Forkopimda Sidoarjo Blusukan ke Pusat Perbelanjaan

TerasJatim.com, Sidoarjo – Dua pekan jelang Hari Raya Idul Fitri, Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor) bersama jajaran Forkopimda setempat melakukan inspeksi mendadak di 3 pusat perbelanjaan, Selasa (27/04/21).

Ketiga pusat perbelanjaan itu yakni Supermarket Hero Taman Pinang, Ciplaz dan Lippo Plaza Sidoarjo.

Sidak ini bertujuan untuk memastikan makanan dan minuman yang dijual, masih layak dikonsumsi dan jauh dari tanggal kadaluarsa.

Menjelang lebaran, makanan minuman, serta jajanan menjadi barang yang paling dicari oleh warga. Apalagi di 2 pekan menjelang lebaran dimana THR umumnya sudah mulai dibayarkan oleh perusahaan. Sehingga potensi penjualan makanan dan minuman akan lebih tinggi lagi.

“Sidak kali ini berjalan kondusif. Tidak ditemukan adanya mamin (makanan dan minuman) yang kadaluarsa atau membahayakan. Hanya saja ada sedikit catatan dari kami terkait beberapa produk yang kemasannya penyok-penyok,” ujar Gus Muhdlor, kepada TerasJatim.com, di lokasi sidak.

Selain mencermati beragam produk makanan dan minuman yang dipajang di etalase toko, banyaknya parsel lebaran yang dijual juga mencuri perhatian bupati. Ia khawatir, produk makanan dan minuman yang dijadikan parsel luput dari pengawasan.

Ia pun meminta petugas untuk membuka salah satu parsel dan mengeluarkan satu per satu isinya. Ia cermati mulai dari botol sirup, hingga permen dan jelly.

“Semua sudah sesuai regulasi, bahkan tidak ada yang tanggal expirednya H-30,” ujarnya.

Tak lupa, Bupati Gus Muhdlor juga berpesan kepada para pengelola pusat perbelanjaan untuk meningkatkan kembali protokol kesehatannya. Mengingat 2 pekan ke depan diprediksi jumlah masyarakat yang berbelanja kebutuhan lebaran akan meningkat drastis. (Den/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim