Cegah Lemparan Narkoba, Lapas Lowokwaru Pasang Jaring

Cegah Lemparan Narkoba, Lapas Lowokwaru Pasang Jaring
(Doc: RRI)

TerasJatim.com, Malang – Program pencegahan dan pemberantasan Narkoba di lingkungan Lapas Kelas I Malang, terus ditingkatkan. Salah satunya, dengan menggandeng Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang.

Kalapas Kelas I Malang, RB Danang Yudiawan mengatakan, kolaborasi dengan DLH setempat bertujuan untuk deteksi dini gerakan anti lemparan Narkoba ke dalam Lingkungan Lapas Kelas I Malang.

Di hari pertama ini, lanjutnya, 1 unit truk Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang memasang jaring-jaring di seluruh dinding luar Lapas Kelas I Malang Kanwil Kemenkumham Jatim.

“Ini adalah wujud sinergitas Lapas Kelas I Malang bersama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang, demi pencegahan dan mendukung Gerakan Anti Lemparan Narkoba khususnya di Lingkungan Lapas Kelas I Malang,” ucap Danang, Sabtu (26/02/2022).

Danang mengharapkan, dengan deteksi dini turut mendukung gerakan anti lemparan narkoba, sehingga situasi dalam Lapas Kelas I Malang tetap aman dan terkendali. “Sehingga Lapas Kelas I Malang bebas dari Narkoba,” pungkas Danang. (As/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim