Mabes Polri Siapkan Regu Tembak Eksekusi Mati Jilid III

Mabes Polri Siapkan Regu Tembak Eksekusi Mati Jilid III
Kadiv Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar

TerasJatim.com, Jakarta – Pemerintah Indonesia berencana akan kembali melaksanakan eksekusi hukuman mati tahap ke-3, terhadap para narapidana kasus narkoba yang status hukumnya sudah jelas.

Beberapa waktu lalu, Jaksa Agung HM Prasetyo mengaku, telah mempersiapkan dan koordinasi antar lembaga untuk pelaksanaan eksekusi terpidana hukuman mati tahap selanjutnya.

Rencananya pelaksanaan eksekusi terpidana mati tahun ini akan kembali dilakukan di Lembaga Pemasyarakatan Nusakambangan. Namun, kapan eksekusi mati akan dilakukan, hal itu belum disebutkan.

Menyikapi hal itu, Kadiv Humas Mabes Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar mengungkapkan, pihaknya telah menyiapkan regu tembak yang akan bertugas dalam eksekusi nanti.

Boy menuturkan, sejauh ini rapat koordinasi terkait persiapan eksekusi mati jilid III telah berjalan. Namun, ia mengaku masih belum tahu kapan pastinya eksekusi akan dilakukan, karena yang berwenang menentukan hal itu adalah Kejaksaan Agung.

“Prinsipnya, petugas yang akan membantu eksekutor untuk menjalani proses hukuman mati itu kami sudah siapkan, hanya waktu kapan dilaksanakan tentu Jaksa Agung yang tahu,” katanya, Senin, (02/05).

Boy menyebutkan, selain regu tembak, pihaknya juga telah menyiapkan beberapa tokoh dan ulama untuk pendampingan bimbingan rohani dan persiapan mental terpidana mati menjelang eksekusinya. (Her/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim