Gus Jeng Kabupaten Blitar Terpilih, DPRD: Gali Potensi Wisata

TerasJatim.com, Blitar – Duta wisata Kabupaten Blitar atau sering disapa Gus dan Jeng untuk tahun 2025 akhirnya terpilih. Acara grand final yang digelar di Pendopo Hand Astasih, Srengat, pada akhir pekan lalu itu, turut dihadiri Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Blitar, Sugeng Suroso.
Dua nama yang terpilih, yaitu Erlangga Betha Ardana (22), dari Kecamatan Sananwetan. Serta Sekar Hayyu Jagaddhita (22), dari Kecamatan Gandusari.
“Kami turut bangga muda mudi ini peduli terhadap wisata di Blitar. Kami berharap besar pada kedua pemenang bisa mengembangkan dan menggali potensi wisata Kabupaten Blitar,” kata Sugeng.
Pemilihan Gus Jeng yang digelar setiap dua tahun ini tak lain bertujuan untuk memilih putera dan puteri terbaik Blitar yang akan dibina menjadi representasi generasi penerus Kabupaten Blitar yang berkarakter. Selain itu juga ikut serta dalam pengabdian membangun Kabupaten Blitar.
“Potensi wisata di Kabupaten Blitar sangat luar biasa. Makanya harus terus digali supaya berkembang. Apalagi ini para pemuda dan pemudi yang sudah peduli, kami yakin bisa memajukan wisata Kabupaten Blitar,” harapnya.
Sugeng mengungkapkan, nantinya Gus Jeng memiliki misi mencitrakan dan mempromosikan Kabupaten Blitar dalam berbagai bidang pada tingkat regional, nasional, dan bahkan internasional.
“Banyak cara yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan cara mengikuti perkembangan teknologi informasi sehingga Blitar dikenal luas oleh semua kalangan,” ujarnya.
Sugeng menambahkan Gus Jeng sebagai anak muda berprestasi memiliki magnet untuk menarik masa dari kalangan anak muda. Selain disektor wisata Gus Jeng juga bertugas mengembakan potensi ekonomi kreatif. (Dan/Red/TJ/Adv)