Water Barrier Untuk Kurangi Laka Lantas dan Kemacetan

Water Barrier Untuk Kurangi Laka Lantas dan Kemacetan

TerasJatim.com, Ponorogo – Sudah beberapa hari ini ada pemandangan lain di sepanjang jalan Soekarno-Hatta tepatnya di prapatan pasar Legi hingga pertigaan Ngepos. Jalan yang biasanya semrawut dan saling serobot, kini mulai terlihat tertib karena dipasangnya penyekat jalan atau water barrier tepat ditengah ruas jalan.

Jalur tersebut tergolong ramai, padat dan rawan kecelakaan.

Pihak Satlantas Polres Ponorogo mengatakan bahwa pihaknya bekerjasama dengan dinas Perhubungan membuat terobosan ini untuk menekan angka kecelakaan dan mengurangi kemacetan terutama di jam-jam sibuk dan hari besar seperti even grebeg Suro yang baru saja selesai. “Kami bersama dinas terkait sekarang ini menciptakan budaya tertib lalu lintas. Agar masyarakat patuh pada peraturan lalu lintas dan tidak membiarkan pelanggaran rambu terjadi terutama marka jalan yang tidak terputus. Ini merupakan uji coba dan rekayasa pihak kami. Nanti akan kita evaluasi apakah hal ini cukup efektif untuk  menekan laka lantas, kemacetan dan budaya nerobos marka, ”  terang AKP. Andi Yudha Pranata Siboro Kasatlantas Polres Ponorogo.

Sementara itu masyarakat menyambut baik terobosan baru dari Satlantas Ponorogo. “Begini lebih baik mbak. Tidak saling serobot dan ngawur. Saya sering grogi di jalan kalau sudah disalip. Kalau ada pembatas jalan begini kan gak ada yang nyelonong dan ugal-ugalan. Jadi lebih tertib lah pokoke,  ” ujar Linawati seorang ibu rumah tangga yang harus antar jemput anaknya ke sekolah setiap hari.

Sejauh mana efektifitas pemasangan water barrier ini nanti akan dikaji ulang ? Apakah ada kemungkinan jalur tersebut dibuat satu arah demi ketertiban ? Kita tunggu saja. Yang pasti semua pihak berharap upaya tersebut tentu untuk keselamatan dan kenyamanan bersama saat di jalan raya. (Anny/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim