Update Covid-19 di Jatim: Total Positif 2.150, Sembuh 337, Meninggal 211

Update Covid-19 di Jatim: Total Positif 2.150, Sembuh 337, Meninggal 211

TerasJatim.com, Surabaya – Update persebaran Covid-19 di Jatim kembali ada penambahan kasus baru. Hingga Minggu (17/05/20) petang pukul 17.00 WIB, 62 pasien yang terkonfirmasi positif. Terbanyak dari Kota Surabaya 24 orang, disusul ABK dari Kapal Awu milik Pelni 9 orang, Kabupaten Jember 6 orang dan Kabupaten Tuban 6 orang.

Lainnya, berasal dari Bangkalan 2 orang, Kabupaten Mojokerto 1 orang, Kabupaten Tulungagung 1 orang, Kabupaten Pasuruan 1 orang, Kabupaten Banyuwangi 1 orang, Kabupaten Jombang 1 orang, Kabupaten Kediri 1 orang, Kabupaten Magetan 2 orang, Kabupaten Gresik 2 orang, Kota Probolinggo 1 orang dan Kabupaten Sidoarjo 4 orang.

“Dengan adanya penambahan kasus baru, pada hari ini total yang terkonfirmasi positif 2.150 orang. Yang masih dirawat 1.593 orang (74,09 persen),” ujar Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Minggu (17/05/20) malam

Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 4.943 orang. Dari jumlah tersebut yang masih diawasi sebanyak 2.304 orang (46,61 persen). Untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) total sebanyak 22.734 orang. Dari jumlah tersebut yang masih dipantau sebanyak 4.101 orang (18,08 persen).

Untuk pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid 19, juga mengalami penambahan sebanyak 25 orang. Mereka dari Kota Probolinggo 1 orang, 6 orang dari Kabupaten Lamongan, 2 orang dari Kabupaten Gresik, 11 orang dari Kabupaten Probolinggo, 1 orang dari Kabupaten Pacitan dan 4 orang dari Kota Surabaya. Dengan demikian, total pasien yang sembuh di Jatim menjadi 337 orang (15,67 persen).

Sedangkan pasien meninggal dunia ada penambahan 14 orang yang berasal dari Kabupaten Probolinggo 1 orang, Kabupaten Sidoarjo 1 orang, Kabupaten Jember 1 orang dan 12 orang dari Kota Surabaya. Dengan demikian, jumlah pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Jatim sebanyak 211 orang atau setara dengan 9,81 persen. (Jnr/Kta/Red/TJ)

Baca juga: https://www.terasjatim.com/positif-covid-19-di-jatim-2-088-surabaya-peringkat-pertama-disusul-sidoarjo-dan-lamongan/

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim