Tuntut Dipekerjakan Kembali, Pria asal Rahayu Tuban Nekat Panjat Tower

Tuntut Dipekerjakan Kembali, Pria asal Rahayu Tuban Nekat Panjat Tower

TerasJatim.com, Tuban – Warga di sekitar lapangan minyak milik JOB Pertamina-Petrochina East Java (JOB PPEJ) di Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban Jatim, digegerkan dengan aksi nekat Syahroni (31), warga setempat, yang nekat memanjat tower alat komunikasi setinggi 50 meter.

Syahroni, pria berputra satu warga RT01/RW06 Dusun Mudiharjo, Desa Rahayu ini, dengan santai terlihat duduk di atas tower pemancar radio milik perusahaan minyak tersebut, pada Selasa (25/04) pagi.

Informasi yang dihimpun, aksi Syahroni ini merupakan bukan kali yang pertama dilakukan lantaran kontraknya sebagai salah satu pekerja kasar harian di perusahaan tersebut tidak diperpanjang pada Februari 2017 lalu.

Menurut beberapa warga, aksi Syahroni ini sebagai ungkapan kekecewaannya terhadap perusahaan. Selain itu, dia lakukan aksi nekat ini untuk mewakili aspirasi warga yang lain, yang menuntut kompensasi dampak flare perusahaan minyak tersebut yang sejak awal tahun 2016 lalu tidak dibayarkan oleh perusahaan.

Meski beberapa pihak termasuk aparat desa dan kepolisian berusaha membujuknya untuk turun, namun hingga berita ini dikirim, Syahroni masih terlihat nangkring di tower setinggi 50 meter yang berada di tengah persawahan ini.

Dia bertekat akan turun jika tuntutannya dipenuhi perusahaan. Sementara aparat keamanan dari Polsek, Koramil dan BPBD Kabupaten Tuban masih terlihat berjaga-jaga di sekitar lokasi. (Wid/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim