Truk Kontainer Parkir di Tabrak, Jalur Pantura Macet

Truk Kontainer Parkir di Tabrak, Jalur Pantura Macet

TerasJatim.com, Lamongan – Kecelakaan yang melibatkan dua truk kembali terjadi di jalur pantura lamongan-surabaya, tepatnya di desa Plosowahyu (rabu 21/10). Kali ini sebuah truk box menabrak truk kontainer yang sedang parkir. Beruntung sopir truk box hanya mengalami luka ringan. Sementara muatan truk berisi perlengkapan bayi jatuh berhamburan.

Sopir truk box bernama Eko warga Semarang yang menabrak kontainer, hanya mengalami luka ringan. Saat ini korban langsung dibawa petugas ke rumah sakit muhammadiyah untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Menurut Sugeng, sopir truk kontainer yang ditabrak, kejadian tersebut bermula ketika truk box yang dikemudikan Eko menabrak bagian belakang truk kontainernya yang bermuatan pupuk, dan sedang parkir di tepi jalan. Diduga sopir truk box tidak mengetahui truk yang berada di depannya parkir saat mendahului kendaraan lain dari lajur jalan sebelah kiri.

Akibatnya, truk box menabrak bagian belakang truk kontainer. Akibatnya,muatan truk box berupa perlengkapan bayi dan obat-obatan berhamburan, sementara kabin truk bagian kiri depan rusak  parah.

Selain itu, kecelakaan yang terjadi di jalan jaksa agung suprapto kecamatan kota ini, juga mengakibatkan jalur poros pantura macet, sampai kendaraan yang terlibat kecelakaan berhasil dievakuasi. (Crus/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim