Terkait Mayat Wanita di TPU Tegowangi Kediri, Polisi Amankan Seorang Dukun

Terkait Mayat Wanita di TPU Tegowangi Kediri, Polisi Amankan Seorang Dukun

TerasJatim.com, Kediri – Polisi mengamankan seorang pria yang diduga terlibat dalam kematian Sunarti (39), wanita yang mayatnya ditemukan terkubur di pemakaman umum Desa Tegowangi Kediri Jatim, Kamis (17/05) kemarin.

Namun hingga kini, polisi belum menjelaskan identitas pria tersebut dan apa motifnya. Diduga, kematian Sunarti akibat pembunuhan yang ada kaitannya dengan ritual mistik.

“Sudah ada yang diamankan, namun masih kita dalami. Ia masih keluarga korban juga,” ujar Kapolres Kediri AKBP Erick Hermawan, Sabtu (19/05).

Sementara itu, informasi yang dihimpun, pria yang saat ini masih menjalani pemeriksaan penyidik Satreskrim Polres Kediri tersebut, berprofesi sebagai seorang dukun.

Baca juga: http://www.terasjatim.com/polisi-kantongi-identitas-mayat-perempuan-di-tpu-tegowangi-kediri/

Sebelumnya, warga Desa Tegowangi Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri dihebohkan dengan penemuan mayat perempuan di area pemakaman desa setempat, Kamis, (17/05) pagi.

Saat ditemukan, kondisi mayat terkubur di sebuah makam jenazah orang lain dengan kondisi berpakaian lengkap dan tidak dikafani. Saat ditemukan, kondisi salah satu kakinya menyembul ke atas.

Mayat yang saat ditemukan memiliki ciri-ciri badan gemuk, rambut panjang dan berwarna pirang, serta memakai baju warna motif putih abu-abu, dan bercelana jeans biru tua itu, akhirnya diidentifikasi sebagai Sunarti, perempuan berusia 39 tahun, warga asal Desa Mranggen Kecamatan Purwoasri, Kabupaten Kediri, yang sekarang ber-KTP Waru, Kabupaten Sidoarjo. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim