Tak Lunasi BPIH, 33 JCH Sumenep Gagal Berangkat Tahun Ini

Tak Lunasi BPIH, 33 JCH Sumenep Gagal Berangkat Tahun Ini

TerasJatim.com, Sumenep – Sebanyak 33 dari 459 jamaah calon haji (JCH) Kabupaten Sumenep, Madura Jawa timur, dipastikan gagal berangkat tahun ini.

Hal tersebut dikarenakan ke 33 orang itu tidak melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) hingga batas waktu yang telah ditentukan.

Kasi Haji dan Umroh Kementerian Agama Kabupaten Sumenep, Abdul.Aziz menjelaskan, para JCH yang tidak melunasi BPIH pada tahap pertama, dengan alasan yang tidak jelas, maka otomatis mereka gagal berangkat tahun ini, dan baru bisa berangkat tahun depan.

“Mereka tidak bisa melunasi pada tahap kedua, karena pelunasan BPIH tahap kedua dikhususkan bagi JCH lanjut usia, penggabungan suami istri dan JCH cadangan selama kuota masih mencukupi,” terangnya.

Menurut Aziz, nama ke-33 CJH yang gagal berangkat tahun ini akan diganti dengan 20 orang untuk berangkat ke tanah suci tahun 2016. Pasalnya, nama mereka memang sudah menjadi cadangan.

Sementara itu, untuk tahun ini total kuota untuk Sumenep sebanyak 459 jamaah, dan dipastikan akan tergabung dalam kelompok terbang (kloter) I embarkasi Surabaya. Sehingga pada tanggal 8 Agustus 2016, Calon Jemaah sudah harus masuk ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya. (Is/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim