Stiker Visa Umroh Habis, Ribuan Jemaah Umroh Asal Jatim Terlantar

Stiker Visa Umroh Habis, Ribuan Jemaah Umroh Asal Jatim Terlantar

TerasJatim.com, Surabaya – Sejumlah pengusaha biro travel umroh dan haji saat ini kebingungan karena stiker visa umroh habis dan belum ada solusi dari pihak kedutaan.

Hal ini mengakibatkan pengusaha mengalami kerugian hingga miliaran rupiah.

Bukan hanya itu, akibat kehabisan stiker itu, sebanyak 6.900 jemaah umroh dari Indonesia juga terpaksa ditunda keberangkatannya. Sekitar  1.300 jemaah di antaranya berasal dari Jatim.

“Ribuan jemaah seharusnya berangkat pada Senin dan Selasa ini.  Tapi, karena stiker visa habis, keberangkatan terpaksa ditunda,” ujar Amaludin Wahab, Ketua Amphuri DPD Jatim, seperti dilansir JPNN, (Selasa, 05/04).

Kerugian travel atau biro penyelenggara umroh ditaksir mencapai Rp 91 miliar. Apalagi jika Kementerian Agama tidak segera melakukan konsolidasi dengan Kemenhub agar pihak maskapai lebih melonggarkan penggunaan tiket dan tak sampai hangus.

“Sebab, hal ini bukan permainan dari pihak travel,” imbuhnya.

Kasus habisnya stiker visa umroh ini pernah terjadi pada 2014 lalu. Pada kejadian tersebut, selama seminggu keberangkatan umroh ditunda dan merugikan ribuan jemaah.

Penyelenggara umroh meminta, pemerintah lebih antisipatif  lagi saat mempersiapkan membludaknya jemaah umroh.

Sementara itu, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, persoalan kelangkaan stiker visa umrah yang dikeluarkan Kedubes Arab Saudi sejak Kamis (31/03) disebabkan persoalan teknis,  dan kini sudah bisa diatasi.

“Hasil konfirmasi kepada Kedubes Arab Saudi menunjukkan bahwa ada kesalahan teknis sistem komputerisasi yang hari ini sudah teratasi,” kata Menag Lukman lewat keterangan tertulisnya, Selasa (05/04). (Tom/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim