Pegiat dan Seniman Jember, Gelar ‘Kreasi Bulan Purnama’

Pegiat dan Seniman Jember, Gelar ‘Kreasi Bulan Purnama’

TerasJatim.com, Jember – Keindahan malam bulan purnama dimanfaatkan oleh para pegiat dan seniman Jember Jawa Timur, dengan menggelar pertunjukan seni dan budaya.

Acara bertajuk Gelar Kreasi Bulan Purnama berlangsung mulai pukul 20.00 Wib hingga tengah malam, dengan dimotori oleh Komunitas Pemuda Reyog Ponorogo Kabupaten Jember di Alun-alun Ambulu, Jember.

Gelar Kreasi Bulan Purnama dimaksudkan untuk memperkenalkan dan melestarikan kesenian tradisional kepada pemuda Jember, sekaligus sebagai bentuk penolakan terhadap masuknya narkoba dalam dunia seniman

“Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan penampilan kesenian tradisional Reyog Ponorogo. Acara berlangsung cukup meriah dan mendapat aplaus dari para penonton,” kata penanggung jawab acara, Aved Sanjaya.

Menurut Aved, acara ini terselenggara secara swadaya. Semua keperluan termasuk pendanaan merupakan hasil iuran dan sumbangan dari pemuda Jember.

“Kami berharap Pemerintah Kabupaten Jember bisa memfasilitasi dan mewadahi para pemuda pegiat seni budaya, sehingga acara ini bisa berjalan secara rutin tiap malam bulan purnama,” pinta Aved.

Acara Gelar Kreasi Bulan Purnama dengan menampilkan kesenian tradisional juga mendapat apresiasi dari pegiat dan seniman yang tergabung dalam Komunitas Reyog Ponorogo (KRP). Kesenian tradisional merupakan akar kebudayaan nasional yang perlu terus dilestarikan, baik oleh masyarakat maupun pemerintah.

“Sebagai sesama pegiat dan seniman, kami selalu mendorong supaya seni tradisional menjadi prioritas dalam pengembangan seni budaya maupun pariwisata oleh pemerintah setempat,” kata Sekretaris KRP, M Syaiful Jihad. (Jih/Luk/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim