Kapal Sarat Muatan Pupuk Terbakar di Pelabuhan Gresik

Kapal Sarat Muatan Pupuk Terbakar di Pelabuhan Gresik

TerasJatim.com, Gresik – Kapal Layar Motor (KLM) Sinar Timur yang sarat dengan muatan pupuk, hangus terbakar di Pelabuhan Rakyat Gresik, pada Senin (16/07) siang, sekitar pukul 10.30 WIB.

Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro mengatakan, kapal yang terbakar tersebut mengangkut pupuk seberat 650 ton yang rencananya akan dikirim ke wilayah Tanjung Aru Provinsi Kalimantan Timur.

“Kapal itu bermuatan 650 ton pupuk NPK yang rencananya akan dibawa dari Gresik menuju Kalimantan Timur,” terangnya di lokasi kebakaran, Senin (16/07).

Wahyu menambahkan, untuk memadamkan api, pihaknya telah menurunkan anggotanya bersama pihak pelabuhan setempat dengan dibantu 3 unit mobil Damkar Pemkab Gresik.

Selain itu juga diturunkan 3 kapal tag boat dari PT. Pelindo III, PT Wilmar, PT Petro Kimia untuk melakukan pemadaman dari Laut.

“Sebelumnya petugas harus berusaha membawa kapal ke tengah agar api tidak merambat ke kapal lain,” imbuhnya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Petugas masih melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab terbakarnya kapal tersebut. (Ah/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim