Kabar Ada Penampakan Harimau, Warga di Dusun Gayam Pacitan Resah

Kabar Ada Penampakan Harimau, Warga di Dusun Gayam Pacitan Resah

TerasJatim.com, Pacitan – Dalam beberapa waktu terakhir, warga di Dusun Gayam, Desa Gemaharjo, Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan Jatim, digegerkan dengan penampakan harimau atau macan yang berkeliaran hingga pemukiman warga.

Berdasarkan keterangan dari Joko Djatmiko, Kepala Seksi (Kasi) Trantib Kecamatan Tegalombo, keberadaan harimau tersebut dilihat oleh beberapa warga setempat.

“Ada beberapa warga yang mengaku melihat harimau melintas di lingkungannya. Kata warga setempat lebih dari satu ekor,” ujarnya kepada TerasJatim.com melalui pesan suara, Sabtu (24/08/19) malam.

Miko, nama pria yang biasa disapa ini mengatakan, pada Kamis (22/08/19) siang, perwakilan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) wilayah Madiun mengadakan olah TKP di tempat kejadian.

Bahkan, lanjut Miko, pihak BKSDA telah memasang Closed Circuit Television (CCTV) atau kamera pengintai. Namun, untuk hasil olah TKP sampai saat ini masih menunggu perkembangan.

“Dari olah TKP dari tim Forkopimca, Babinsa, Babinkamtibmas bahwa memang menemukan jejak kaki, tapi masih diolah sama BKSDA Madiun. Dugaan dari tim BKSDA, harimau berkeliaran hingga ke pemukiman warga itu karena di hutan kekurangan air untuk minum,” katanya.

Miko menambahkan, hingga saat ini warga setempat masih merasa takut dan juga resah dengan adanya harimau yang tidak menutup kemungkinan sewaktu-waktu dapat muncul kembali.

“Intinya, sampai saat ini warga masih resah dan merasa takut setelah ada warga yang mengetahui harimau melintas di pemukiman warga,” imbuhnya. (Git/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim