KA Sancaka Tabrak Trailer dan Avanza di Perlintasan Sambirejo Ngawi

KA Sancaka Tabrak Trailer dan Avanza di Perlintasan Sambirejo Ngawi

TerasJatim.com, Ngawi – Kecelakaan di perlintasan kereta api tanpa palang pintu kembali terjadi. Kali ini KA Sancaka jurusan Jogjakarta-Surabaya teribat kecelakaan karambol dan menabrak truk trailer disusul mobil Avanza, di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Sambirejo, Kecamatan Mantingan, Ngawi, Jatim, Jumat (06/04) malam, pukul 18.25 WIB.

Informasi yang dihimpun, insiden ini berawal saat KA Sancaka melintas dari arah Jogjakarta atau barat. Sebelum kecelakaan terjadi, di lokasi kejadian mendadak ada truk trailer kosong milik proyek double track melintas tepat di perlintasan tanpa palang pintu.

Lantaran jarak yang terlalu dekat, tak ayal lokomotif KA Sancaka langsung menyambar trailer. Akibatnya, lokomotif KA Sancaka serta tiga gerbong lainya terguling keluar rel, sedangkan truk trailer terseret beberapa meter hingga menghantam mobil Avanza.

“Kecelakaan KA Sancaka melibatkan dua kendaraaan sekaligus yakni truk trailer sama mobil Avanza. Dan truk trailer itu posisinya kosong yang sebelumnya mengangkut bantalan kereta api,” terang Kasubbag Humas Polres Ngawi AKP ES Martono, Jumat (06/04) malam.

Akibat peristiwa ini, masinis KA Sancaka, Mustofa (30), warga Desa Sumber Bening, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun, tewas seketika  tergencet di dalam lokomotif, sementara asisten masinis, Hendra Wahyudi, mengalami luka berat.

Untuk sementara petugas kepolisian dari Polsek Mantingan dan Satlantas Polres Ngawi dibantu warga setempat berusaha mengevakuasi para penumpang KA Sancaka yang masih terjebak di dalam gerbong.

“Kalau jumlah penumpang kereta api yang luka belum terdata jumlahnya. Masih dalam upaya evakuasi. Masalah teknis lain-lainya langsung ditangani dari PT KAI DAOP VII,” pungkasnya. (Bud/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim