Jenazah TKI Didik Yang Meninggal di Korea, Dijadwalkan Tiba di Ponorogo Minggu Siang

Jenazah TKI Didik Yang Meninggal di Korea, Dijadwalkan Tiba di Ponorogo Minggu Siang

TerasJatim.com, Ponorogo – Satu lagi nasib naas menimpa Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Ponorogo Jawa timur.

Didik Setiawan, warga desa Gupolo kecamatan Babadan Ponorogo, meninggal di Korea Selatan, Senin (29/02), akibat ledakan tangki pemadam kebakaran.

Diketahui Didik bekerja di perusahaan Hanguk Sobang di daerah Sunseo distrik Gun-ui provinsi Gyeongbuk Korea Selatan.

Menurut sumber yang ada di lokasi kejadian, kecelakaan terjadi karena gas tholuen yang ada di dalam tangki terkena percikan api saat pengelasan untuk perbaikan tangki. Ledakan tersebut terjadi pada sekitar pukul 17.00 waktu setempat (29/02).

Saat kecelakaan terjadi, ada 9 TKI yang bekerja di perusahaan tersebut.

Satu orang yakni Didik Setiawan meninggal, sementara Dwi Mulyono asal Malang dan Hari Subagyo dari Ponorogo mengalami luka-luka, sedangkan 6 WNI lainnya selamat.

Jenazah Didik dijadwalkan tiba di rumah duka Minggu siang.

Hal ini disampaikan Hasim kerabat Didik saat Terasjatim.com mengunjungi rumah duka, (Kamis, 03/03).

“Baru  saja adiknya telpon kalau Sabtu jenazah berangkat dari Korea. Kami akan menunggu kabar dari KBRI dan LP3TKI Surabaya,” tutur Hasim.

Didik merupakan anak sulung dari empat bersaudara. Adiknya juga ikut bekerja di Korea Selatan.

Didik meninggalkan seorang istri dan seorang anak yang baru berumur 7 bulan. “Dia berangkat melalui program G to G dan baru sembilan bulan bekerja. Namun nasib berkata lain. Padahal ayahnya juga baru meninggal belum ada 100 harinya,” imbuh Hasim.

Dinsosnakertrans ketika di konfirmasi membenarkan bahwa ada TKI Ponorogo yang meninggal di Korea. “Kami sudah berkoordinasi dengan pihak terkait dan kami usahakan agar jenazah korban dapat dipulangkan secepat mungkin. Kami juga akan bantu untuk mengurus hak-haknya,” terang Sumani Kepala Dinsosnakertrans Kabupaten Ponorogo. (Anny/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim