Hingga Pertengahan Bulan ini, 2,5 Juta Warga Jawa Timur Masih Belum Rekam E-KTP

Hingga Pertengahan Bulan ini, 2,5 Juta Warga Jawa Timur Masih Belum Rekam E-KTP

TerasJatim.com, Surabaya – Hingga saat ini, diperkirakan masih 2,5 juta warga Jawa Timur yang belum melakukan perekaman kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).

Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Kependudukan (Disnakertransduk) Provinsi Jawa Timur Sukardo, 9 persen dari total 31 juta warga wajib mempunyai KTP di Jawa Timur, belum melakukan perekaman e-KTP dengan berbagai alasan. Angka tersebut merupakan data terakhir hingga pertengahan Agustus 2016.

Diharapkan pada akhir September mendatang, keseluruhan jumlah penduduk yang wajib mempunyai KTP, sudah melakukan perekaman e-KTP.

Jumlah terbanyak warga yang belum melakukan perekaman e-KTP tercatat di berbagai daerah seperti Surabaya, Malang, Jember, Sidoarjo, Gresik, Jombang, Pasuruan, dan Mojokerto.

Sukardo menuturkan, mayoritas warga yang belum melakukan perekaman e-KTP, dikarenakan alasan bekerja di luar kota, padahal status kependudukannya masih tetap dan belum pindah.

Untuk memenuhi target tersebut, pihak Disnakertransduk Jawa Timur meminta masing-masing dispendukcapil kabupaten/kota se-Jawa Timur untuk mendatangi warga yang belum melakukan perekaman e-KTP.

“Mobil-mobil petugas keliling siap membantu warga yang ingin melakukan perekaman e-KTP. Prinsipnya harus jemput bola,” jelasnya.

Menurutnya, seluruh blangko serta peralatan perekaman hingga peralatan cetak e-KTP saat ini telah terpenuhi dan disebar di seluruh wilayah di Jawa Timur. Hal ini agar masyarakat bisa dengan mudah segera melakukan perekaman e-KTP.

Sebelumnya, Gubernur Jatim Soekarwo telah meminta Disnakertransduk Provinsi Jawa Timur untuk mengumpulkan kepala Dinas Kependudukan dari 38 wilayah kabupaten/kota di Jatim, untuk mengadakan pertemuan guna membicarakan permasalahan e-KTP. (Tom/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim