Hari Terakhir, Gelaran Banyuwangi Art Week Memukau Pengunjung

Hari Terakhir, Gelaran Banyuwangi Art Week Memukau Pengunjung

TerasJatim.com, Banyuwangi – Pada hari terakhir gelaran Art Week 2023 di Blambangan, Banyuwangi Jatim, memukau ribuan pengunjung, Minggu (03/09/2023).

Selain menyuguhkan penampilan artis lokal, Art Week 2023 yang digelar sejak 1 September 2023 tersebut juga menjadi ajang bagi pelaku UMKM Banyuwangi untuk memamerkan produknya.

Seperti pada hari penutupan Banyuwangi Art Week, Blambangan bergetar dengan semangat seni dan budaya lokal.

Penampilan yang paling ditunggu adalah dari artis Banyuwangi, Wandra. Dengan vokal memukau dan pesona panggungnya, Wandra membius penonton yang memadati lokasi acara.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani yang hadir menikmati gelaran ini juga memuji antusiasme pengunjung dan keberhasilan acara ini.

“Karena ini adalah hari terakhir, ada artis lokal yang kita tampilkan di sini, sehingga ini memeriahkan Banyuwangi Art Week tahun 2023 ini,” ujarnya.

Menurutnya, acara ini juga menjadi kesempatan bagi pelaku UMKM Banyuwangi untuk memamerkan produk-produk unik mereka.

Di stand-stand di sepanjang arena acara, juga menampilkan berbagai barang seni, kerajinan, dan produk lokal lainnya. Dengan demikian, acara ini juga berfungsi sebagai platform untuk mendukung ekonomi lokal.

“Oh, banyak tamu-tamu kita, baik dari lokal Banyuwangi maupun luar Banyuwangi, lalu juga ada beberapa turis asing yang sedang berlibur ke Banyuwangi kita ajak untuk menonton ini dan semuanya sangat berkesan dengan kegiatan ini,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Ipuk juga memberikan apresisasi pengisi acara penutupan. “Tadi ada Wandra, Wandra itu kan artis lokal Banyuwangi. Terus tadi juga ada penampilan dari beberapa pemenang dari festival Gending Osing kita tampilkan di sini juga,” terangnya.

Selain hiburan, Ipuk berharap bahwa acara ini memiliki tujuan yang lebih dalam. “Kami berharap anak-anak muda kita semakin diberi peluang untuk bisa mengembangkan kemampuannya dalam bidang seni, kreasi, budaya, dan inovasi di bidang UMKM. Dan golnya adalah pertumbuhan ekonomi kita semakin baik, kesejahteraan masyarakat juga semakin baik,” tandas dia.

Catatan TerasJatim.com, Banyuwangi Art Week 2023 pada hari terakhirnya menghadirkan seni lokal dan hal itu merupakan dukungan kuat untuk UMKM.

Dalam semangat yang meriah, acara ini memperkuat identitas seni dan budaya Banyuwangi, sambil memberikan dorongan ekonomi kepada para pengusaha lokal. (Ris/Nng/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim