Harga Elpiji 3 Kilogram di Kepulauan Sumenep Capai 30 Ribu Pertabungnya

Harga Elpiji 3 Kilogram di Kepulauan Sumenep Capai 30 Ribu Pertabungnya

TerasJatim.com, Sumenep – Agar tak terjadi kelangkaan gas elpiji 3 kilogram di wilayah kepulauan di Kabupaten Sumenep Madura, DPRD setempat meminta kepada Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk mengambil langkah antisipasi.

Hal ini dikarenakan hampir setiap tahunnya di kawasan ini selalu terjadi kelangkaan gas elpiji, khususnya di saat menjelang lebaran.

“Selama ini warga kepulauan tergantung pada pasokan dari daratan, sehingga ketika pasokan terlambat datang harganya selalu mahal,” terang anggota Komisi I DPRD Sumenep, Abrori Manan, Kamis (08/06).

Harga isi ulang gas elpiji 3 kilogram di wilayah kepulauan saat ini sudah mencapai Rp30 ribu pertabung. Harga tersebut dimungkinkan akan terus mengalami peningkatan di pulau-pulau terpencil tersebut selama lebaran.

“Semisal Pulau Sapeken, Pulau Raas, Pulau Kangean dan Pulau Masalembu,” terangnya.

Sementara Kabag Perekonomian Pemkab Sumenep Mustangin, mengaku sudah melakukan koordinasi dengan Pertamina agar pasokan elpiji bisa lancar dan tidak mengalami hambatan. Termasuk semua kebutuhan senantiasa dikirimkan.

“Pertamina menjamin lancar, stok akan disuplai sesuai kebutuhan konsumen,” ucapnya. (Isk/Kta/Red/TJ/KBRN)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim