Ditarik Iuran PJU Tiap Bulan, Warga Desa Bedahlawak Jombang ‘Wadul’ ke TerasJatim

Ditarik Iuran PJU Tiap Bulan, Warga Desa Bedahlawak Jombang ‘Wadul’ ke TerasJatim

TerasJatim.com, Jombang – Pungutan dengan dalih untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) di Desa Bedahlawak, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang Jatim, yang selama ini dilakukan, mulai disorot warga desa setempat, terutama warga di 3 dusun, yakni Dusun Nglawak, Dusun Dolok dan Dusun Bedah.

Kepada TerasJatim.com, sejumlah warga sudah mulai berani menyuarakan keresahaanya yang selama ini dirasakan. Warga mengaku selama ini selalu dipungut Rp2 ribu per-rumah perbulannya, dengan dalih untuk membayar tagihan listrik jalan dan perawatan bila ada lampu yang mati.

“Per-rumah tiap bulannya ditarik Rp5 ribu dengan rincian Rp3 ribu untuk kematian. Kalau untuk iuran kematian tidak ada masalah sama sekali. Yang kami persoalkan yang Rp2 ribu untuk bayar listrik dan biaya perawatan bila ada lampu yang soak,” jelas salah satu warga Dusun Nglawak yang enggan namanya ditulis, Senin (07/02/2022).

“Ini sudah berjalan kurang lebih 2 tahun. Padahal kami juga tahu kalau listrik untuk PJU itu tidak memasang meteran dari PLN, tetapi nggantol dari kabel listrik PLN. Tapi tiap bulan RT menarik warga per-rumah lalu menyetorkan kepada RW. Di Dusun Nglawak ini ada lebih dari 100 rumah,” terangnya.

Senada, hal tersebut juga dibenarkan oleh salah seorang warga Dusun Dolok. Ia mengaku setiap bulannya juga dipungut Rp5 ribu. “Iya sama. Yang Rp3 ribu buat iuran kematian, sedangkan yang Rp2 ribu untuk bayar listrik PJU dan biaya perawatan. Untuk Dusun Dolok dan Dusun Beda, jumlahnya rumahnya ratusan bukan hanya puluhan,” kata warga yang juga namanya tak ingin dimediakan.

Sementara, Masrum, Kepala Desa Bedahlawak Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang, saat dikonfirmasi TerasJatim.com melaui telepon selulernya, membantah penuturan sejumlah warganya tersebut.

“Itu tidak benar dan tidak ada. Saya juga mendengar ada tarikan itu. Tetapi kan tidak Kades yang narik, tapi RT dan RW,” kata Masrum enteng.

Bahkan, Masrum mengundang TerasJatim.com untuk datang pada hari Rabu (09/02/2022) lusa ke Balai Desa Bedahlawak, untuk dipertemukan dengan RT dan RW.

“Ok tak tunggu ya,” ucap Masrum. (Abu/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim