Diduga Kelainan Jiwa, Seorang Anak di Ngancar Kediri Tega Cangkul Kepala Ibu Kandungnya

Diduga Kelainan Jiwa, Seorang Anak di Ngancar Kediri Tega Cangkul Kepala Ibu Kandungnya

TerasJatim.com, Kediri – Kasus pembunuhan yang dilakukan oleh anak kandung terhadap ibunya sendiri yang terjadi di Dusun Ringinsari Desa Sempu Kecamatan Ngancar Kabupaten Kediri Jawa Timur, pada Selasa (07/03) kemarin, masih dalam penyelidikan polisi.

Pelaku pembunuhan, Boiman (51), kini masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolres Kediri.

Untuk mendalami kasus tersebut, penyidik Satreskrim Polres Kediri sudah mendatangkan pihak keluarga dan perangkat desa setempat, guna dimintai sejumlah keterangan terkait kondisi kehidupan sehari-hari pelaku.

Dari keterangan perangkat desa setempat, diketahui jika pelaku pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya pada tahun 2012 lalu.

“BM (Boiman) sering mengamuk dan bertindak membahayakan keluarga maupun tetangganya. Pernah ada sejumlah warga yang meminta agar dia diikat, namun korban (ibunya) melarang,” kata Suwandi, Kepala Dusun Ringinsari, jelasnya Rabu (08/03).

Sementara menurut Kasubbag Humas Polres Kediri AKP Bowo Wicaksono, pihaknya telah mengamankan pelaku penganiayaan terhadap ibunya hingga meninggal dunia tersebut di ruang khusus Mapolres Kediri. Rencananya pelaku akan dibawa ke RS Bhayangkara Kota Kediri guna pemeriksaan kejiwaan.

Sebelumnya, warga Desa Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri digegerkan dengan peristiwa terbunuhnya Jaini (69), yang tewas dihabisi nyawanya oleh anaknya sendiri, Boiman, dengan cara sadis.

Boiman mencangkul kepala ibu kandungnya sendiri di halaman rumahnya. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim