Diduga Frustasi, Wanita Asal Ngraho Bojonegoro ‘Nyemplung’ Sungai

Diduga Frustasi, Wanita Asal Ngraho Bojonegoro ‘Nyemplung’ Sungai

TerasJatim.com, Bojonegoro – Diduga frustasi akibat penyakit kaki yang tak kunjung sembuh, Siti Maryam (35) warga Dusun Tawang Desa Luwihaji Kecamatan Ngraho Kabupaten Bojonegoro Jatim, nekat bunuh diri dengan cara ‘nyemplung’ alias menceburkan diri ke sungai Bengawan Solo, Minggu (03/09) dinihari.

Menurut informasi, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh Mutinah (60) ibu korban yang pagi itu hendak menjalankan sholat subuh lantaran merasa ada keganjilan sebab ‘jagrak’ atau alat penopang berjalan milik anaknya tidak ada di tempat. Bahkan saat dichek di kamar, anaknya pun tidak di tempat.

“Saya kaget, dibangunkan disuruh mencari istri saya. Karena sangat khawatir saya langsung lapor ke perangkat desa dan meminta bantuan tetangga untuk mencarinya,” ujar Mudiono, suami korban.

Tidak berselang lama, lanjut dia, seorang tetangga bernama Soim menemukan jagrak milik korban yang berada di tepi bengawan solo Dusun Ngidung Desa Sumberagung Ngraho yang bersebelahan dengan desa tempat tinggal korban.

Dari penemuan jagrak itu, selanjutnya suami korban dan sejumlah warga langsung melakukan pencarian dengan cara menyelam ke dasar air bengawan menggunakan peralatan seadanya.

Kapolsek Ngraho, AKP H Purwanto membenarkan adanya peristiwa nahas yang sempat menggegerkan warga di pagi buta pada wilayah hukumnya tersebut.

“Ya, kita mendapat laporan terkait peristiwa ini. Korban ditemukan di dasar bengawan solo oleh warga sekira pukul 08.15 WIB dalam keadaan telah meninggal dunia,” terang Kapolsek.

Ia melanjutkan, dari hasi olah TKP dan pemeriksaan Tim Medis dari Puskesmas setempat di bagian luar tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas kekerasan atau penganiayaan.

“Hasil pemeriksaan luar, korban murni meninggal akibat tenggelam karena bunuh diri. Keluarga juga tidak menginginkan untuk di otopsi, jadi setelah membuat surat pernyataan kita serahkan korban kepada pihak keluarga,” tutupnya. (Saiq/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim