Data Masyarakat Miskin Terkesan Semrawut, Dinsos Sidoarjo Bentuk Tim Verval Independen

Data Masyarakat Miskin Terkesan Semrawut, Dinsos Sidoarjo Bentuk Tim Verval Independen

TerasJatim.com, Sidoarjo – Terkait data masyarakat miskin (Maskin) yang terkesan semrawut dan bisa dibilang amburadul, Dinas Sosial dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sidoarjo menggelar rapat bersama dengan Komisi D DPRD Sidoarjo.

Dari hasil rapat tersebut, disepakati bersama untuk membentuk tim verifikasi dan validasi (Verval) masyarakat yang kurang mampu dari data yang ada, baik itu dari BPNT, PKH maupun DTKS.

“Tim gabungan independen ini benar-benar mencari data yang sesuai dengan indikator kemiskinan,” kata Kadinsos Sidoarjo, Tirto Adi, usai rapat di kantor DPRD Sidoarjo, Senin (08/06/20).

Menurut Tirto, klasifikasi penilaian masyarakat yang kurang mampu ini diambil berdasarkan kolaborasi indikator kemiskinan dari beberapa kementerian.

Kemudian, data yang akan dilakukan penyesuaian ini tidak hanya dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), tapi juga dari data kemiskinan yang ada di tingkat desa atau kelurahan, serta data yang dimiliki oleh Pemkab Sidoarjo sendiri.

“Tim ini bekerja secara independen. Kalau data yang tidak sesuai dengan indikator kemiskinan, akan di coret. Artinya penilaian ini dilakukan secara objektif,” terangnya.

Tirto juga menambahkan, penggunaan data terpadu ini nantinya tidak hanya untuk kepentingan penyaluran bantuan sosial masyarakat yang terdampak Covid-19. Tapi juga akan digunakan untuk acuan data penerima manfaat bansos beberapa tahun ke depan.

“Karena verval dalam pendataan ini sesuai fakta di lapangan, maka bisa menjadi acuan Pemda dalam menyiapkan program pengentasan kemiskinan,” pungkasnya. (Den/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim