Berhasil Disahkan, Warga PSHT Bancakan

Berhasil Disahkan, Warga PSHT Bancakan

TerasJatim.com, Bojonegoro – Sebagai wujud rasa syukur karena telah disahkan menjadi anggota atau warga Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), sejumlah warga baru di Baureno, Bojonegoro, mengadakan bancakan yang dihadiri oleh Ir, Sriyanto, sesepuh sekaligus salah satu pendiri organisasi silat terbesar di Bojonegoro ini.

Dalam sambutannya, Mas Sri, panggilan akrabnya, menyampaikan bahwa sebagai warga PSHT harus selalu pandai bersyukur atas semua nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Selain itu, warga PSHT harus selalu bertaqwa kepada Allah SWT dan menjalin hubungan baik dengan sesama.

“SH Terate kuwi kudu ngelakoni perintah lan ninggalno larangan agama. Karena ajaran di SH Terate itu mengajak warganya agar menjadi manusia yang bertaqwa,” ujar warga tingkat II itu mengawali sambutan, Sabtu malam (7/11).

Dikatakannya, sejatinya ilmu pencak silat di PSHT itu sekadar wadah atau sarana mengumpulkan anggotanya guna diajak untuk mengenal diri. Sebab, dengan mengenali diri maka akan mengenal Tuhan. “Ibaratnya, pencak silat niku namung amplop, lha isine amplop utowo duit’e nggih diajak berbudi pekerti luhur tahu benar dan salah agar mengenal Tuhan lalu bertaqwa. Nek dituturi thok ra diulang pencak kan yo angel,” sambung anggota Dewan Cabang PSHT Cabang Bojonegoro itu dengan logat jawa halus.

Lebih lanjut, ia mengingatkan kepada sejumlah warga baru agar terus ngugemi sumpah yang telah diucapkan saat pengesahan yang salah satu isinya adalah setia pada kebenaran. Menurutnya, memang kebenaran itu seringkali pahit dirasakan namun sejatinya hasilnya adalah manis.

Sekadar diketahui, dalam bulan muharam atau suro tahun ini seribu lebih anggota baru PSHT telah mengikuti prosesi pengesahan atau wisuda di Cabang Bojonegoro. Data diperoleh, total warga di kabupaten penghasil migas hingga saat ini telah mencapai 20 ribu orang lebih. (Saiq/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim