Beraksi di Nglegok Blitar, Jambret Spesialis Nenek Klenger Dihajar Massa

Beraksi di Nglegok Blitar, Jambret Spesialis Nenek Klenger Dihajar Massa

TerasJatim.com, Blitar- Suwito (41), spesialis pelaku jambret dengan korban nenek-nenek tua, babak belur dihajar warga, usai menjambret Raminem (81), wanita warga Desa Jiwut Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar Jatim.

Tak ayal, pria asal Tajinan Kabupaten Malang ini menjadi bulan-bulan warga yang geram karena pelaku menjambret nenek yang sudah berusia lanjut.

Beruntung, petugas yang datang ke lokasi kejadian segera mengamankan pelaku. Saat diamankan, pelaku sudah dalam kondisi klenger tak mampu berjalan akibat dikeroyok warga.

Informasi yang dihimpun, kejadian berawal saat Mbah Raminem sedang duduk di teras depan rumahnya. Tiba-tiba pelaku datang dan tanpa bicara langsung membetot kalung yang dipakainya.

“Saya melawan dan sempat berkelahi dengan pelaku. Namun karena tenaga saya kalah, pelaku berhasil kabur dan saya langsung berteriak minta tolong. sehingga warga sekitar mengejar dan pelaku tertangkap,” jelas wanita sepuh ini.

Warga yang mendengar teriakan korban, langsung mendatangi lokasi dan langsung mengejar pelaku.

Apes, tak begitu jauh dari lokasi kejadian, pelaku berhasil dihentikan warga. Tak pelak, warga yang geram langsung menghajar pelaku beramai-ramai.

Saat ini pelaku sudah diamankan di Mapolsek Nglegok Blitar. Hasil pemeriksaan sementara, pelaku yang berasal dari Malang ini merupakan residivis dalam kasus yang sama.

Petugas juga mengamankan barang-bukti berupa kalung seberat 23 gram milik korban dan sepeda motor yang digunakan pelaku untuk beraksi.

“Pelaku memang mengincar korban yang sudah tua dan lengah. Dari pengakuannya, pelaku sudah  3 kali melakukan aksi penjambretan di wilayah Kabupaten Blitar,” terang AKP Agus Hendro Tri Susetyo, Kapolsek Nglegok.

Hingga kini, petugas masih mengembangkan kasus ini. Pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara. (Aji/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim