Benda Misterius Jatuh dari Angkasa di Sumenep

Benda Misterius Jatuh dari Angkasa di Sumenep

TerasJatim.com, Sumenep – Sebuah benda tak dikenal berwarna hitam, jatuh dari angkasa di Desa Lombang, Kecamatan Gili Genting, Kabupaten Sumenep Madura, Senin (26/09).

Benda mirip drum aspal tersebut jatuh menimpa kandang sapi milik Syamsul warga setempat, hingga mengakibatkan sebagian bangunan kandang tersebut rusak. “Kejadiannya sekitar pukul 10.00 WIB, benda tersebut jatuh,” ujar Asmar, warga setempat.

Selain benda yang menimpa kandang, informasi dari warga juga menyebutkan, ada warga yang melihat ada benda lain yang jatuh ke arah barat atau menuju laut.

Belum diketahui pasti jenis benda asing tersebut. Namun, menurut kabar yang beredar, benda tersebut jatuh ketika sebuah pesawat pada saat bersamaan melintas di atas Pulau Gili Genting. “Tidak tahu ini benda apa. Di bagian luar ada lilitan seperti plastik dan tali rafia. Saat coba dibuka dengan bakar tidak bisa terbakar,” ujarnya.

Terpisah, otoritas Bandara Trunojoyo Sumenep memastikan, bahwa pada Senin pagi tidak ada aktivitas pesawat latih maupun lainnya yang terbang dari dan ke Bandara Trunojoyo.

“Pada Senin ini memang ada jadwal kedatangan pesawat perintis ke Bandara Trunojoyo Sumenep. Namunya, waktunya siang hari, yakni pada pukul 14.00 WIB,  dari Bandara Juanda ke Bandara Trunojoyo,” kata Kepala Unit Penyelenggara Bandara Kelas III Trunojoyo Sumenep, Wahyu Siswoyo.

Sementara itu Polres Sumenep masih mengecek temuan benda jatuh. Belum dapat dipastikan apakah itu merupakan bagian dari pesawat. “Selain anggota Polsek Giligenting, Kapolres juga ke Pulau Giliraja,” ujar Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Hasanuddin di Sumenep.

Kecamatan Giligenting adalah salah satu kecamatan di Sumenep yang berada di pulau. Di Kecamatan Giligenting terdapat dua pulau berpenghuni padat, yakni Pulau Giligenting dan Pulau Giliraja. (Isk/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim