Antisipasi Masa ke Jakarta Jelang Sidang Putusan MK, Polres Pacitan Gelar Penyekatan

Antisipasi Masa ke Jakarta Jelang Sidang Putusan MK, Polres Pacitan Gelar Penyekatan

TerasJatim.com, Pacitan – Guna mengantisipasi pergerakan masa yang berangkat ke Jakarta jelang putusan sidang sengketa hasil Pemilihan Presiden 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) yang akan dilaksanakan pada Kamis (27/06/19) besok, jajaran Polres Pacitan menggelar razia di jalur Pacitan-Solo, tepatnya di pertigaan Bliruk, Kecamatan Punung.

Terlihat, satu persatu kendaraan umum yang melintas di tempat tersebut dilakukan pemeriksaan, baik bus, truk, kendaraan pribadi, angkutan umum maupun kendaraan roda dua, oleh petugas Satlantas yang dibantu Satreskrim dan Satintel.

Kapolres Pacitan, AKBP Sugandi mengatakan, razia tersebut tidak lain guna mencegah warga Pacitan yang berangkat ke Jakarta untuk melakukan unjuk rasa dalam sidang putusan MK.

“Razia ini akan dilaksanakan mulai tanggal 25-27 Juni 2019. Jadi, ini sudah ada informasi bahwa akan ada kegiatan-kegiatan menjelang sidang putusan di MK,” ujarnya, di sela-sela melakukan razia, Selasa (25/06/19) malam.

Selaku Kapolres Pacitan, Sugandi mengimbau kepada seluruh warga Pacitan agar tidak berangkat ke Jakarta untuk melakukan aksi saat pembacaan putusan sidang sengketa hasil Pemilihan Presiden 2019 di MK.

Selain memberikan imbauan, pihaknya juga melaksanakan operasi penyakit masyarakat (Pekat) untuk merazia narkotika, psikotropika, senjata tajam, miras dan sebagainya. “Termasuk juga aksi-aksi terorisme,” imbuhnya.

Untuk diketahui, dalam razia yang dimulai sejak pukul 21.00 WIB hingga dini hari tersebut, sebanyak 2 SST personel gabungan dari Polres Pacitan dan Polsek setempat diterjunkan. Hasilnya, dalam kegiatan tersebut tidak ada temuan maupun pergerakan masa. (Git/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim