Akibat Jebakan Tikus Listrik di Sawah, Sudah 12 Warga di Lamongan Tewas

Akibat Jebakan Tikus Listrik di Sawah, Sudah 12 Warga di Lamongan Tewas

TerasJatim.com, Lamongan – Polres Lamongan mencatat sebanyak 12 orang meninggal dunia akibat sengatan jebakan tikus listrik yang dipasang di sawah. Data itu terdiri dari 9 orang pada tahun 2019, dan di awal tahun ini tercatat sebanyak 3 orang.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polres Lamongan, AKP. Wahyu Norman Hidayat, mengimbau kepada para petani agar memasang tanda peringatan apabila memasang jebakan tikus dengan menggunakan aliran listrik.

“Saya mengimbau kepada seluruh warga Lamongan, khususnya para petani agar memperhatikan beberapa hal sebelum memasang jebakan kawat listrik itu. Salah satunya dengan memasang tulisan peringatan di lokasi pemasangan jebakan,” tuturnya kepada TerasJatim.com, Senin (27/01/20) malam.

Norman juga menjelaskan, jika jebakan yang dipasang menimbulkan korban jiwa atas kelalaian pemilik, maka dapat dikenakan Pasal 359 KUHP dengan ancaman pidana penjara.

“Jika pengambilan arus listrik dengan cara illegal akan dikenakan Pasal 51 ayat (3) UU Nomor 30 tahun 2009. Kita juga akan terapkan Pasal 359 KUHP, jika masih ada korban jiwa yang tersengat listrik diakibatkan karena kawat atau kabel jebakan tikus yang dipasang oleh pemilik sawah,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Lamongan, Rudjito, mengatakan, sejak awal pihaknya melarang dan tidak pernah menganjurkan pemasangan jebakan tikus dengan listrik tersebut.

Ia juga mengingatkan petani agar melakukan gropyokan masal. “Itu sangat berbahaya bagi petani. Saya lebih suka agar petani melakukan dengan cara gropyokan. Dan itu sudah dilakukan di beberapa desa,” jelasnya.

Persoalan hama tikus telah lama diresahkan oleh para petani di Lamongan. Bahkan sudah hampir 5 tahun terakhir ini. Tak ayal jika petani selalu rugi lantaran gagal panen.

“Sudah hampir 5 tahun ini panen kami gagal,” ungkap Salim, salah satu petani asal Desa Tambakrigadunhlg, Kecamatan Tikung, yang dijumpai TerasJatim.com, Selasa (28/01/20) siang. (Def/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim