9 Oknum TNI dan Polri Terjaring Operasi Gabungan di Tempat Hiburan Malam

9 Oknum TNI dan Polri Terjaring Operasi Gabungan di Tempat Hiburan Malam

TerasJatim.com, Surabaya – Untuk mencegah pelanggaran oleh oknum TNI dan Polri di wilayah terlarang, tim gabungan dari Pom Lantamal V, Pomdam V Brawijaya, Satpom Lanud Surabaya dan Propam Polda Jatim, menggelar Operasi Yustisi Gabungan, mulai kamis (13/09) malam hingga Jumat (14/09) dini hari.

Dalam operasi itu, tercatat sebanyak 9 oknum anggota diamankan. Mereka 8 diantaranya oknum anggota TNI dan seorang oknum anggota Polri.

Komandan Pom Lantamal V, Letkol Laut (PM) Joko Tri Suhartono mengatakan, dalam operasi kali ini, pihaknya menemukan 8 oknum TNI dan 1 oknum Polri yang berada di sejumlah tempat hiburan malam, seperti diskotek dan karaoke yang sebelumnya telah dipantau oleh tim Lidpam POM Lantamal V.

“Lokasi yang menjadi sasaran operasi ini diduga sering didatangi oleh oknum anggota TNI. Dengan adanya operasi yustisi gabungan ini maka dapat mengurangi resiko pelanggaran oleh oknum anggota,” imbuhnya.

Joko menambahkan, Ops Yustisi gabungan ini telah diatur sesuai peraturan Panglima TNI. “Operasi seperti ini juga sebagai salah satu bentuk peran aktif Polisi Militer Lantamal V dalam menjaga situasi kondusif Kota Surabaya,” pungkasnya. (Jnr/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim