Warga Tugu Trenggalek Temukan Bayi Perempuan Dalam Kardus

Warga Tugu Trenggalek Temukan Bayi Perempuan Dalam Kardus

TerasJatim.com, Trenggalek – Warga Dusun Klampisan, Desa Pucanganak, Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek Jatim, digegerkan dengan ditemukannya bayi di dalam kardus pada Senin (29/08/2016) sekitar pukul 04.30 WIB.

Bayi perempuan tersebut ditemukan dalam kardus di depan teras rumah Lamudji (47)  warga setempat hanya diselimuti kain sarung.

Beruntung, saat ditemukan kondisi bayi dalam sehat, dan saat ini dirawat di Puskesmas setempat.

Dari hasil pemeriksaan sementara, bayi mungil ini baru saja dilahirkan dengan berat badan 2,6 kilogram dan panjang 45 centimeter.

Warga menduga bayi tersebut dibuang sekitar jam 3 dini hari, karena pada saat itu terdengar suara sepeda motor yang berhenti di sekitar lokasi.

Kapolsek Tugu, Iptu Bambang Purwanto mengatakan, pihaknya setelah mendapat laporan dari warga, segera mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP dan memeriksa beberapa saksi.

Polisi tengah mencari keberadaan orang tua bayi tersebut yang tega menelantarkannya. Kini kasus penemuan bayi tersebut ditangani aparat Kepolisian Trenggalek.

Sementara itu, sejumlah warga berniat untuk mengadopsi bayi tersebut. (Bud/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim