Unit Jatanras Polrestabes Surabaya Tembak Mati Dua Bandit Jalanan

Unit Jatanras Polrestabes Surabaya Tembak Mati Dua Bandit Jalanan

TerasJatim.com, Surabaya – Unit Kejahatan Kekerasan (Jatanras) Satreskrim Polrestabes Surabaya, menembak mati dua bandit jalanan yang selama ini meresahkan warga Surabaya. Kedua pelaku adalah Lukman Wahyudi (27), warga Socah, Bangkalan, Madura dan M. Muhles (34), warga Gianyar, Bali.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Shinto Silitonga mengatakan, petugas terpaksa harus mengakhiri aksi mereka, lantaran saat akan ditangkap keduanya melakukan perlawanan.

Kejadian tersebut bermula saat polisi mendapat informasi adanya kasus perampasan sepeda motor di Jalan Kedung Baruk Surabaya, pada Rabu (29/06) sekitar pukul 12.00 WIB. Setelah kejadian, polisi mencegat keduanya di pintu masuk jembatan Suramadu. “Petugas yang mendapati mereka kemudian mengejarnya,” jelas Shinto.

Saat sudah terkejar di tengah Jembatan Suramadu, petugas melepaskan tembakan peringatan. Bukannya menyerah, keduanya justru mendekati polisi sambil menghunus parang. Melihat itu, polisi bertindak tegas. Dua tembakan peluru menembus dada dan menghentikan aksi keduanya.

“Anggota yang menangkap nyawanya merasa terancam, maka terpaksa memberikan tembakan pada keduanya,” urai Shinto, Kamis (30/6).

Dua penjahat jalanan yang ditembak mati tersebut, selama ini dikenal cukup licin. Menurut catatan petugas,mereka sudah melakukan aksi kejahatan pada  belasan lokasi yang berbeda. Selain langsung merampas, salah satu modusnya adalah berpura-pura sebagai polisi

Aksi terakhir tersangka menjadi polisi gadungan adalah di kawasan LPA Benowo. Saat itu korban adalah M Rosul Khamdanu, warga Pakal Benowo tiba-tiba dihentikan tersangka dengan cara menabrakkan motornya. Tersangka menuduh korban terlibat dalam kasus narkoba.

Pelaku kemudiani memborgol tangan korban, dan motor jenis Honda CBR 150R milik korban dibawa kabur.

Polisi mengamankan barang bukti dari keduanya berupa dua bilah senjata tajam jenis parang, beberapa kunci T, beberapa kunci,dan dua motor jenis Honda Vario hasil dari kejahatan mereka. (Is/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim