Tertimpa Pohon Yang Ditebang, Pria asal Kerek Tuban Tewas Seketika

Tertimpa Pohon Yang Ditebang, Pria asal Kerek Tuban Tewas Seketika

TerasJatim.com, Tuban – Apes menimpa Sumarno, pria berusia 40 tahun, warga Desa Gaji Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban Jatim. Pria yang sehari-harinya berprofesi sebagai petani ini harus meregang nyawa usai tertimpa pohon yang ditebangnya sendiri di tegalan miliknya, Minggu (03/08).

Menurut Tarwadi (47), saksi mata yang juga warga setempat, kejadian berawal saat korban dan dirinya menebang pohon jenis Jaranan, untuk digunakan sebagai kotak tempat mangga, yang sudah dipesan pelanggannya.

Sesampai di lokasi, mereka langsung menebang pohon dan berhasil merobohkan dua pohon. Selanjutnya, menginjak pohon yang ke tiga, saat ditebang ternyata tak langsung roboh, karena pohon tersebut tertahan oleh pohon lainnya.

Saat korban berupaya untuk memotong cabang dan ranting pohon dengan tujuan agar pohon yang sudah ditebangnya tersebut roboh, tiba-tiba angin kencang bertiup dan merobohkan pohon yang sudah ditebangnya tersebut.

Nahasnya, disaat itu korban tepat berada di bawah pohon yang tumbang. Tak ayal, pohon tersebut jatuh dan langsung menimpa kepala korban.

Akibatnya, kepala korban hancur tergencet kedua pohon dan korban meinggal di lokasi kejadian.

Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan ke aparat kepolisian setempat.

Selanjutnya, dengan dibantu sejumlah warga, petugas mengevakuasi jasad korban dan membawanya ke kamar jenasah rumah sakit setempat. (Wid/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim