Tahanan Polda Jatim Meninggal

Tahanan Polda Jatim Meninggal
Ilustrasi

TerasJatim.com, Surabaya – Etto Sutaye (49) warga asal Dusun Rejing Kulon, Kelurahan Rejing, Kecamatan Tiris, Probolinggo, yang menjadi tahanan di Polda Jatim, dilaporkan meninggal dunia. Etto, ditahan di Ditreskrimum Polda Jatim terkait kasus narkoba.

Tahanan titipan dari Polres Probolinggo ini, diketahui meninggal setelah sempat menjalani perawatan beberapa saat di ICU Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya. Diduga, penyebab kondisi tubuh tersangka yang lemah lantaran menolak asupan makan selama dua hari.

Menurut Kabid Humas Kombes Pol R.P. Argo Yuwono, tahanan yang meninggal itu akibat gangguan pada pencernannya. Namun, polisi masih akan menyelidiki penyebab pasti tewasnya Etto.   “Memang ada tahanan yang meninggal karena sakit,” terangnya, Minggu (26/06).

Ditambahkan Argo, Etto pada Kamis (23/06) diketahui mengeluh karena sakit. Karena sakitnya makin parah, akhirny pada hari Sabtu (25/06), Etto dirujuk untuk mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim.

“Saat itu karena dilihat kondisinya semakin parah, pihak Polda Jatim mengirim ke Rumah Sakit Bhayangkara Sabtu (25/06) sore. Namun, tak berselang lama setelah mendapat perawatan, yang bersangkutan meninggal,” jelasnya.

Belum ada penjelasan detail tentang status dan penyebab meninggalnya tahanan tersebut. Polisi  masih menunggu hasil visum dari tim dokter RS Bhayangkara. “Setelah visum keluar baru dapat memastikan penyebab tewasnya Etto,” pungkas Argo. (Is/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim