Mulai Hari Ini, Polda Jatim Gelar Operasi Zebra Semeru 2018

Mulai Hari Ini, Polda Jatim Gelar Operasi Zebra Semeru 2018

TerasJatim.com, Surabaya – Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, memimpin gelar pasukan Operasi Zebra Semeru 2018, di Lapangan Polda Jatim, Selasa (30/10) pagi.

Operasi kepolisian terpusat dengan sandi Zebra Semeru 2018 ini, digelar selama 14 hari, mulai 30 Oktober hingga 12 November 2018 di seluruh wilayah Jatim.

Operasi rutin tahunan ini digelar untuk menegakkan hukum dan meningkatkan kesadaran serta kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas di wilayah Jatim.

Dalam sambutannya Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan berharap, agar operasi ini mampu mencapai target dan sasaran yang telah ditentukan.

Orang nomor satu di Mapolda Jatim ini mengingatkan, agar anggota yang terlibat dalam operasi ini perlu melakukan persiapan agar saat berada di lapangan dapat bertindak secara operasional dan proporsional.

“Saya juga berpesan kepada anggota yang terlibat operasi Zebra Semeru 2018 agar berhati hati dalam pelaksaaan tugas, redam emosi dan jangan melakukan pelanggaran pada saat bertugas,” katanya.

Sementara, di tempat yang sama, Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Heri Wahono menambahkan, prioritas tindakan tegas bagi pelanggaran lalu lintas, diantaranya pengendara yang tidak memakai helm pengaman, pengendara di bawah umur, tidak memakai sabuk keselamatan, melawan arus, pengemudi mabuk serta pengemudi yang mengoperasikan ponselnya saat berkendara. (Ah/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim