Komplotan Garong Mesin ATM asal Lampung, Dilumpuhkan di Sampang Madura

Komplotan Garong Mesin ATM asal Lampung, Dilumpuhkan di Sampang Madura

TerasJatim.com, Madura – Jajaran Kepolisian Resor Sampang, berhasil melumpuhkan empat orang kawanan pembobol mesin ATM sebuah bank di wilayah Kabupaten Sampang Madura Jatim, Minggu (06/11) dinihari.

Mereka diketahui komplotan penjahat antar propinsi yang berasal dari Lampung.

Penangkapan itu bermula dari laporan dari pihak Bank BRI Cabang Sampang, terkait banyaknya mesin ATM BRI di beberapa lokasi Kabupaten Sampang rusak.

Setelah dilakukan penyelidikan, ditemukan bukti bahwa mesin ATM yang rusak lantaran telah dicongkel dengan menggunakan  obeng. Dari hasil rekaman kamera CCTV, terdapat beberapa orang yang terlihat sedang menyatroninya.

“Setidaknya ada empat TKP pembobolan mesin ATM di lokasi Sampang dalam kurun waktu tiga hari. Dimulai dari hari Kamis (03/11) hingga hari Sabtu (05/11) kira-kira jam 11. 30 WIB pelaku sukses membobol mesin ATM BRI di SPBU Camplong.” jelas Kasat Reskrim Polres Sampang, AKP Hari Siswo Suwarno.

Tak butuh waktu lama, tim Buser Polres Sampang, kemudian berhasil menangkap empat pelakunya.

Saat akan diringkus, ternyata mereka berusaha kabur dan melakukan perlawanan. Tak ayal, petugas terpaksa menghadiahi para pelaku dengan timah panas di betis para pelaku.

“Para pelaku ini semua datang dari Lampung, dan saat ini mereka beserta barang-barang bukti telah kami amankan di Mapolres Sampang,” imbuhnya.

Selain para pelaku, petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa, uang sebesar Rp7,65 juta, kartu ATM BRI, obeng warna hitam serta sebuah mobil yang digunakan untuk melakukan aksinya.

Para pelaku yang berusia antara 23 hingga 43 ahun ini dijerat dengan pasal 363 ayat 1 ke 4 serta 5 KUHP, tentang pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara. (Isk/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim